Menjelang pergantian tahun, banyak perusahaan maupun lembaga pemerintah mulai mempersiapkan diri untuk mencetak kalender meja 2020. Ceraproduction.com sebagai pusat cetak kalender 2020 yang telah banyak melayani perusahaan di Indonesia mulai mempersiapkan kebutuhan kalender Anda.
Beberapa perusahaan yang telah melakukan pesanan cetak kalender 2020 salah satunya adalah PDGI (Persatuan Dokter Gigi Indonesia) wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta cabang Bantul.
PDGI Bantul memesan 200 Kalender Meja Eksklusif Skandinavian. Nama Skandinavian mengambil dari sebuah nama semenanjung di bagian utara Eropa. Negara-negara yang terletak di semenanjung Skandinavian yakni Denmark, Norwegia, dan Swedia masuk ke dalam World Happiness Report menjadi negara paling bahagia di dunia.
Dengan mengusung filosofi yang sama untuk memberikan kebahagiaan kepada klien kami, Kalender Skandinavian ini merupakan penggabungan dari dua produk kalender meja dan note kedalam satu bentuk produk kalender meja ekslusif.
Ketika Anda memiliki Kalender Skandinavian pada meja kerja, tentu akan sangat berguna dalam menunjang aktivitas. Di saat banyak deadline yang harus anda selesaikan, Kalender Skandinavian semakin memudahkan untuk menambahkan berbagai catatan penting di setiap tanggalnya.
Seksi Usaha Pengcab PDGI Bantul mencetak kalender meja eksklusif skandinavian untuk edukasi tentang kesehatan gigi. Informasi edukasi yang diberikan cukup lengkap seperti penyebab dan akibat gigi yang berlubang, cara penanganan serta cara pencegahan. Akibat gigi yang telah dicabut dan hubungannya dengan sistem stomatognatik. Macam-macam susunan gigi yang tidak rapi dan cara penanganannya.
Tidak ketinggalan, edukasi tentang karang gigi dan scaling, akibat sisa akar gigi yang tidak dicabut, dan impaksi yang tidak diambil. Edukasi tentang sariawan, penyakit rongga mulut, penyebab gigi susu yang berlubang, cara penanganan gigi berlubang dan erupsi gigi susu.
Pesan yang ingin disampaikan PDGI Bantul dalam kalendernya adalah rawatlah gigi adik-adik sedini mungkin, agar tumbuh sehat dan kuat sampai dewasa. Keberhasilan suatu bangsa sangat tergantung kepada generasi yang sehat, berkualitas, cerdas dan produktif. Betapapun sumber daya alam kita melimpah ruah.
agaimana dengan perusahaan Anda? Sudahkah Anda mencetak kalender 2020 untuk persiapan promosi akhir tahun?
Kalender adalah hadiah dari perusahaan yang sangat disukai oleh pelanggan karena kegunaannya sebagai pemberitahu waktu. Oleh karena itu, jika Anda berencana memasarkan atau mempromosikan produk atau jasa Anda, kalender adalah media promosi yang tepat.